1. Jadilah contoh yang baik
Anak cenderung meniru apa yang dilakukan oleh orang dewasa. Hal ini dapat Anda terapkan agar anak tidak lagi rewel. Contohkan pada si kecil bahwa Anda dapat menyantap dan menikmati berbagai macam hidangan yang disajikan, khususnya sayuran
Anak cenderung meniru apa yang dilakukan oleh orang dewasa. Hal ini dapat Anda terapkan agar anak tidak lagi rewel. Contohkan pada si kecil bahwa Anda dapat menyantap dan menikmati berbagai macam hidangan yang disajikan, khususnya sayuran
2. Ajak si kecil menyiapkan hidangan
Agar anak menghargai makanannya, coba ajak mereka untuk membantu Anda saat menyiapkan hidangan. Seperti mengoleskan selai pada roti, membuat salad, atau menaruh potongan buah ke atas piring sajinya. Lakukan layaknya Anda sedang bermain masak-masakan dengan si kecil
3. Atur pola makannya
Jika biasanya anak makan pada saat ia merasa lapar saja, sekarang ubah kebiasaan buruk itu. Terapkan pola makan yang baik untuknya seperti sarapan, makan siang, dan makan malam. Selingi waktu makannya dengan camilan yang tentu saja dapat menambah nutrisinya.
4. Berikan pelayanan menarik
Berbagai piring dan sendok warna-warni serta cangkur lucu miliknya tertata rapi di meja makan, beda warna beda isinya. Hal ini dapat meningkatkan ketertarikannya untuk mencoba berbagai menu yang tersaji dalam piring. Jangan lupa buatkan makanan favoritnya dan letakkan di salah satu piringnya.
5. Pilih nutrisi pengganti
Anak rewel karena tidak suka dengan makanannya? siapkan beberapa nutrisi pengganti. Misalnya jika mereka tidak suka minum susu, coba tawarkan yogurt atau keju. Jika tidak suka ikan, berikan daging atau telur. Jadi, asupan nutrisi untuk tubuhnya tetap terjaga.
6. Berikan anak pilihan
Pilih-pilih makanan bisa saja terjadi pada anak-anak. Apakah mereka suka strawberry atau jeruk? Susu cokelat atau susu putih? roti atau sereal? atau berbagai pilihan lainnya. Biarkan anak memilih salah satu di antaranya. Andapun dapat mengetahui mana yang mereka suka dan mana yang tidak.
sumber :kaskus
No comments:
Post a Comment