Thursday, May 31, 2012

Viswanathan Anand Pertahankan Juara Catur Dunia 2012


 
 gambar dari database-catur.blogspot.com

Setelah melewati 12 babak partai catur klasik, atau pertandingan catur dengan peserta masing-masing mendapat waktu pikir panjang, pertandingan dwi tarung Anand melawan penantang Boris Gelfand, harus masuk ke babak tie break. Ini terjadi karena di 12 babak tersebut posisi akhir adalah tetap remis, 6-6. Untuk menentukan pemenang maka digelar empat partai catur cepat dengan masing-masing waktu pikir 20 menit. Di partai catur cepat ini, Anand remis di tiga babak, 1,3,4 dan menang di babak ke dua. Dwi tarung perebutan juara dunia ini berlangsung 10 Mei 2012 hingga 31 Mei 2012 di Moscow di dalam sebuah museum Tretyakov.


Partai Catur cepat babak pertama dimulai dengan Gelfand memegang buah putih, Anand memakai pembelaan Semi-Slav variasi Chigorin dan berhasil cukup sukses memperoleh posisi menang. Tapi karena kurang akurat Boris Gelfand, pecatur Rusia berkebangsaan Israel ini berhasil memaksa remis.

Partai Catur cepat babak kedua kembali mengulang langkah Sicilian Rossolimo kedua pecatur ini di babak-babak partai catur klasik sebelumnya. Boris Gelfand kembali bermain lemah selepas pembukaan, dan masuk ke krisis waktu. Gelfand bermain agresif blokade panjang, dan mengorbankan bidak demi keaktifan perwira-perwiranya. Strategi ini cukup ampuh karena memaksa Anand bermain hati-hati dan Gelfand bermain gemilang di babak pertengahan bahkan bisa memaksa Anand hingga babak permainan akhir yang cukup aman, yaitu Benteng+Gajah melawan Benteng+Kuda. Tapi akhirnya karena krisis waktu menjadikan Gelfand melangkah blunder dan kalah.

Gelfand blunder Rxe8 , seharusnya Nxe4 Catur Cepat Babak III


Partai Catur cepat babak ketiga menyaksikan Gelfand turun dengan pembukaan yang cemerlang. Memaksa Anand bermain spekulatif di pembelaan Semi Slav. Tapi Gelfand membuat langkah blunder paling parah sepanjang pertandingan di langkah 26. Rxb8 (seharusnya Nxe4) dan pertandingan harus berakhir remis.

Partai Catur cepat babak keempat melihat Gelfand kembali turun di pertahanan Sicilia, di posisi harus menang. Gelfand bermain agresif dan menurunkan sebagian besar bidaknya untuk menyerang. Kembali hitam musti kecewa karena manajemen waktu pikir yang tidak sehat, hitam tidak bisa mengembangkan strategi hingga mencapai kemenangan. Hasil draw diperoleh dan Anand mempertahankan gelar juara dengan total skor, 6-6 dan 2.5-1.5.

Acara dwitarung ini di hari terakhir, babak catur cepat diperkirakan disaksikan 160 juta pemirsa dari India yang mengikuti langkah pertandingan melalui broadcast internet.
Keseluruhan partai duel dwi tarung Anand - Gelfand bisa diakses di link Chessgames.

1. Anand vs Gelfand ½-½ D85 Grunfeld
2. Gelfand vs Anand ½-½ D45 Queen's Gambit Declined Semi-Slav
3. Anand vs Gelfand ½-½ D70 Neo-Grunfeld Defense
4. Gelfand vs Anand ½-½ D45 Queen's Gambit Declined Semi-Slav
5. Anand vs Gelfand ½-½ B33 Sicilian
6. Gelfand vs Anand ½-½ D45 Queen's Gambit Declined Semi-Slav
7. Gelfand vs Anand 1-0 D45 Queen's Gambit Declined Semi-Slav
8. Anand vs Gelfand 1-0 D70 Neo-Grunfeld Defense
9. Gelfand vs Anand ½-½ E54 Nimzo-Indian, 4.e3, Gligoric System
10. Anand vs Gelfand ½-½ B30 Sicilian
11. Gelfand vs Anand ½-½ E54 Nimzo-Indian, 4.e3, Gligoric System
12. Anand vs Gelfand ½-½ B30 Sicilian
      ---- catur cepat ---
13. Gelfand vs Anand ½-½ D45 Queen's Gambit Declined Semi-Slav
14. Anand vs Gelfand 1-0 B30 Sicilian
15. Gelfand vs Anand ½-½ D12 Queen's Gambit Declined Slav
16. Anand vs Gelfand ½-½ B51 Sicilian, Canal-Sokolsky (Rossolimo) Attack



situasi saat pertandingan 




sumber

No comments:

Post a Comment